rajabacklink
Alasan Partai Golkar Dukung Airlangga Hartarto Maju Menjadi Capres 2024

Alasan Partai Golkar Dukung Airlangga Hartarto Maju Menjadi Capres 2024

11 Mei 2022
1181x
Ditulis oleh : Admin

Pemilu 2024 masih kurang lebih dua tahun lagi, tetapi sudah banyak lembaga lembaga survei yang sudah mulai mensurvei bakal nama-nama yang akan maju di Pilpres 2024. Salah satu lembaga survei yaitu Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) mengungkapkan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian  Airlangga Hartarto menjadi kandidat calon presiden yang paling banyak di pilih responden.

Hal ini di ungkapkan oleh Direktur Eksekutif LKPI Andri Gunawan, dari simulasi pertanyaan yang di berikan kepada 2.150 responden, nama Airlangga Hartarto menempati urutan teratas. Dari simulasi nama-nama menteri dan ketua DPR yang di prediksi maju di Pilpres2024, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto di pilih sebanyak 38,8 %. Airlangga berada di atas Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang di pilih oleh 29,2 % responden, yang selanjutnya ada nama Ketua DPR Puan Maharani yang hanya memperoleh 9,2 %, serta ada Menteri Parawisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno 2,9 % dan Menteri BUMN Erick Thohir dengan 2,1 % .

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto di nilai punya modal yang mumpuni untuk di usung menjadi calon Presiden dalam Pilpres tahun 2024 nanti. Partai Golkar pun di prediksi akan mengusung ketua umumnya itu pada Pilpres 2024. Banyak para pengamat politik yang menganggap Airlangga sosok yang mempunyai kenerja yang terukur, pengalaman mumpuni sehingga sangat berpotensi untuk di pilih publik. Disamping itu, posisi Airlangga sebagai ketua umum Parpol juga menjadi penting. Airlangga pun memiliki rekam jejak di legislatif, karena pernah menjadi anggota DPR. Sementara di bidang ekonomi, pernah menjabat sebagai Ketua AEI (Asosiasi Emiten Indonesia).

Sementara itu ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Dave Laksono , menggaransikan bahwa partainya tidak akan mencalonkan sosok selain Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai calon presiden di pilpres 2024. Partai Golkar dan seluruh organisasi sayap sudah sepakat melalui Musyawarah Nasional (munas) dan rapat pimpinan nasional (rapimnas) untuk memenangkan Airlangga Hartarto pada 2024, ujar Dave Laksono.

Menurut Dave, kinerja Airlangga baik sebagai Menteri Koordinataor Bidang Perekonomian maupun sebagai ketua Komite Penanganan Pandemi Covid 19 Dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) sudah terbukti. Dave meng klaim Airlangga berhasil melakukan pemulihan ekonomi selama pandemi covid 19. “Pemerintah mampu menekan kendali pandemi covid 19, sehingga secara paralel mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat sehingga tumbuh sebesar 7% pada triwulan II-2021” ujar Dave.

“Pertumbuhan ini merupakan pertumbuhan ekonomi yang signifikan dalam kurun waktu 16 tahun terakhir “ kata Dave yang juga menjabat sebagai ketua umum Kosgoro1957. Dave yang juga merangkap sebagai ketua DPP Golkar, mengatakan bahwa partai Golkar akan selalu membantu dan mengawal pertumbuhan ekonomi indonesia. Partai Golkar juga telah membentuk forum internal untuk mendapatkan beberapa masukan guna menaikkan tingkat elektabilitas Airlangga Hartarto. Forum ini akan menjadi alat komunikasi untuk menyuarakan kinerja Airlangga selama ini.

Baca Juga:
Tips Sederhana Dalam Mengatasi Masalah Sehari-hari

Tips Sederhana Dalam Mengatasi Masalah Sehari-hari

Tips      

20 Des 2018 | 1616


Kadang kita sering menganggap remeh hal-hal yang sederhana. Padahal sesuatu yang terlihat sederhana dan sepele bisa jadi merupakan sesuatu yang sangat berguna dan bermanfaat. Dalam ...

Sosial Media Monitoring

Mengontrol Isu Negatif Pinjaman Online dengan Media Monitoring

Tips      

17 Maret 2025 | 4


Di era digital saat ini, di mana informasi dapat menyebar dengan cepat di berbagai platform, pentingnya mengelola berita di media sosial menjadi semakin krusial, terutama bagi perusahaan ...

Teknik Penulisan Review Makanan ala Food Blogger

Teknik Penulisan Review Makanan ala Food Blogger

Tips      

12 Jul 2024 | 106


Seiring dengan perkembangan tren kuliner, semakin banyak orang yang tertarik untuk mengekspresikan pengalaman makan mereka melalui blog dan media sosial. Salah satu bentuk ekspresi tersebut ...

pesantren Al Masoem

Komitmen Siswa dalam Menciptakan Lingkungan yang Sehat dan Bersih

Pendidikan      

19 Jan 2024 | 284


Menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih merupakan tanggung jawab semua orang termasuk peserta didik. Lantas mengapa peserta didik harus ikut serta bertanggung jawab? Karena pada ...

Apa Fungsi Telepon Seluler Bagimu?

Apa Fungsi Telepon Seluler Bagimu?

Gadget      

16 Feb 2020 | 1273


Beberapa hari lalu aku mendengar percakapan seorang ibu dengan anak perempuannya. Oh iya anak perempuan tersebut berusia sekitar 10 tahun. “Bunda, beliin aku HP! Temen-temen aku ...

Pesantren Al Masoem

Teknologi Keamanan di SMA Islam Al Masoem Bandung: Melindungi Siswa dengan Inovasi

Pendidikan      

14 Jun 2024 | 173


Sekolah Menengah Atas (SMA) Islam Al Masoem di Bandung menjadi percontohan dalam penerapan teknologi keamanan demi melindungi para siswa dengan inovasi. Dengan adanya perkembangan teknologi ...

Copyright © KerjaSendiri.com 2018 - All rights reserved